Tambahan Destinasi Wisata Pulau di Membalong

Artikel dan Berita Tentang Belitung
Add to bookmarkAdded
 
   22/06/2015
Location: VIEW 6659 LIKE 1278
BEBERAPA wilayah di Belitung memunculkan potensi pariwisatanya. Salah satunya Desa Tanjung Rusa, Kecamatan Membalong. Pihak desa ini mengklaim Pulau Kampak yang berada di perairan wilayah desanya mempunyai potensi pariwisata yang sangat menarik.



Selama ini wilayah Sijuk masih menjadi primadona wisata pulau. Beberapa pulau yang ada menjadi rujukan perjalanan wisata ke Belitung. Diantaranya Pulau Lengkuas, Pulau Kepayang, Pulau Burung dan beberapa pulau lainnya.



Pengembangan Pulau Kampak mulai direncanakan pihak desa. Desa yang berlokasi di wilayah paling ujung selatan Kecamatan Membalong ini ingin menjadi salah satu destinasi wisata di Belitung. Pulau kecil yang berjarak sekitar 113 meter dari bibir pantai desa tersebut menjadi modal berharga.



Pulau yang terletak di Teluk Balok ini dikelilingi hutan mangrove (bakau). Saat ini di perairan Pulau Kampak dimanfaatkan masyarakat untuk memasang keramba jaring apung (KJA). Hal ini menjadikan potensi pariwisata lain yakni kuliner makanan laut.



Masyarakat nelayan di desa tersebut menghasilkan ikan, udang dan kepiting yang masih segar saat menepi ke pantai. Hal ini akan menjadi keunggulan tersendiri Desa Tanjung Rusa sebagai salah satu destinasi wisata.



"Wisatawan bisa menikmati hidangan laut yang diambil dari keramba. Kapan lagi bisa menikmati ikan, udang dan kepiting segar yang lansung bisa disantap," sebut Kades Tanjung Rusa, Hendra.



Pihak desa sudah menganggarkan pengembangan pulau seluas 60 hektar tersebut pada APBDes 2015. Tahap pertama yang akan dilakukan, pihak desa akan menyediakan jalan masuk ke dalam pulau tersebut. (*)

Tags: #ecns2007, #estudisprecolombins, #grupoalvorada


Komentar